RANCANG BANGUN APLIKASI MONITORING DETAK JANTUNG MELALUI FINGER TEST BERBASIS ARDUINO

Marti Widya Sari, Setia Wardani

Abstract


Perkembangan teknologi informasi saat ini sudah sangat pesat di berbagai bidang. Salah satunya adalah perkembangan teknologi dalam bidang jaringan berbasis sensor. Jaringan berbasis sensor merupakan kemampuan jaringan fundamental yang berbeda dari  jaringan sensor biasa, yang memungkinkan adanya kerjasama, koordinasi dan kolaborasi antara perangkat sensor. Tidak terkecuali penggunaan sensor dalam bidang kesehatan. Teknologi di bidang kesehatan mengalami perkembangan yang sangat pesat ditandai dengan semakin banyaknya aplikasi teknologi untuk mendeteksi gejala suatu penyakit serta untuk memantau dan mengontrol  kesehatan pada tubuh manusia berbasis mikrokontroler. Jantung merupakan salah satu organ tubuh manusia yang sangat berpengaruh bagi kesehatan yang perlu selalu dipantau dan dikontrol kondisinya. Alat untuk mengukur detak jantung yang sudah ada saat ini belum dapat dipantau melalui komputer atau  jaringan. Berdasarkan hal tersebut, maka pada penelitian ini akan dibahas mengenai perancangan dan pembuatan aplikasi untuk monitoring detak jantung melalui finger test berbasis mikrokontroler arduino. Melalui alat ini, akan dapat dilakukan deteksi detak jantung menggunakan pulse sensor melalui finger test  dan hasilnya dapat dipantau melalui sebuah aplikasi  yang dapat diakses menggunakan komputer.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.